Terkait Piagam Komitmen Pengurangan Risiko Bencana Gunungapi
May 6th, 2011 | Published in Disaster | 1 Comment
Piagam komitmen menjadi titik awal dalam menciptakan masyarakat sadar bencana
Pemerintah Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah tanggal 26 April 2011 melakukan penandatanganan Piagam Komitmen Pengurangan Risiko Bencana bersama LSM Karst Aceh dan Forum Komunitas Bencana Gunung Api Desa Pante Raya Kecamatan Wih Pesam di hadapan masyarakat Pante Raya dan undangan yang hadir yang terdiri dari perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bener Meriah, Pos Pemantau Gunung Api Direktorat Vulkanologi, dan BAPPEDA. Penandatanganan piagam komitmen ini dilakukan antara Direktur Karst Aceh Abdillah Imron Nasution, Irwan Khadari Ketua Forum Komunitas Siaga Bencana Pante Raya, Kamaluddin AR, SE Camat Wih Pesam, Kapten Inf. Trimo Danramil Wih Pesam, M. Kasmi Kepala Kampung Pante Raya, dan Iptu Hamdani Kapolsek Wih Pesam.
Piagam Komitmen ini berisikan materi pernyataan komitmen pihak-pihak tersebut untuk sepakat bekerja dan berpartisipasi dengan memanfaatkan sumber daya yang tersedia untuk meningkatkan tugas dan fungsi masing-masing yang berhubungan dengan pelaksanaan Pengurangan Risiko Bencana Gunung Api Berbasis Komunitas di Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah.
Direktur Karst Aceh menjelaskan bahwa Penandatanganan piagam komitmen ini diharapkan menjadi titik awal bagi Kabupaten Bener Meriah dalam menciptakan masyarakat sadar bencana dan perencanaan pembangunan yang berwawasan bencana. Di samping itu Forum Komunitas Pante Raya yang memiliki empat bidang kerja yaitu bidang kerja sama, hukum, pendidikan dan pengembangan serta bidang publikasi dan dokumentasi yang memiliki fungsi dan tanggung jawab yang berbeda namun saling terkait akan sangat terbantu dengan adanya piagam komitmen yang ditandatangani pada hari ini. Diharapkan di desa-desa lain juga akan memiliki organisasi masyarakat serupa yang didukung oleh pemerintah Kabupaten Bener Meriah, Muspika, BPBD dan Pihak-pihak terkait lainnya.
Dalam kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan Pakta Integritas dan serah terima dana pendampingan sebesar 84 juta secara simbolis yang diserahkan direktur Karst Aceh Abdillah imron Nasution kepada Forum Komunitas yang nantinya akan dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan awal Forum yang akan dilaksanakan sesuai program kerja yang telah disusun untuk Rencana Aksi Komunitas 2011-2013.
July 12th, 2011at 7:13 am(#)
Awal yang mantab bang boy, semoga berjalan sesuai dengan harapan.